Peran Dosen Sebagai Asesor Eksternal Pada Uji Kompetensi Keahlian Siswa SMKN 1 Koba Untuk Meningkatkan Kualitas Lulusan

  • Hadi Santoso ISB Atma Luhur
  • Hilyah Magdalena ISB Atma Luhur
  • Ade Septryanti ISB Atma Luhur
Keywords: UKK, TKJ, SMKN 1 KOBA

Abstract

Pelaksanaan Uji Kompetensi Keahlian (UKK) bidang Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) bagi siswa – siswi SMKN 1 Koba pada tahun 2021 ini berlangsung dalam situasi pandemi covid – 19, sehingga pelaksanaannya disesuaikan dengan protokol kesehatan covid – 19. UKK bidang keahlian TKJ ini bertujuan untuk menilai kemampuan siswa sesuai Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI). Pada saat melaksanaan UKK ini pihak sekolah membutuhkan asesor eksternal untuk menilai kompetensi siswanya. Tim dosen dari ISB Atma Luhur diminta menjadi asesor internal karena adanya keseuaikan bidang ilmu dengan bidang keahlian TKJ yang diujikan. Sisqa diuji sesuai dengan standar kisi – kisi nasional. Siswa yang telah diuji kompetensinya, secara teknis mampu melaksanakan tahap – tahap mulai dari instalasi, konfigurasi, sampai dengan pengujian keamanan jaringan. Kendala yang terjadi selama UKK ini adanya beberapa siswa yang tertunda ujian prakteknya karena sakit. Secara umum pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat tim dosen ISB Atma Luhur sebagai asesor eksternal di pelaksanaan UKK bidang TKJ di SMKN 1 Koba tahun 2021 berlangsung lancar dan sesuai dengan rencana.

Published
2021-08-28
How to Cite
Santoso, H., Magdalena, H., & Septryanti, A. (2021). Peran Dosen Sebagai Asesor Eksternal Pada Uji Kompetensi Keahlian Siswa SMKN 1 Koba Untuk Meningkatkan Kualitas Lulusan. Semnas Corisindo, 1(1), 262-270. Retrieved from https://ejournal.raharja.ac.id/index.php/corisindo/article/view/2058