Perancangan Ulang Tata Letak PT Sutan Vet Medika dengan Metode ARC
Main Article Content
Abstract
Fasilitas tata letak merupakan salah satu bagian paling penting dalam menjalankan suatu proses produksi. Dimana tata letak yang efisien dan efektif dapat mempermudah dan meningkatkan produktivitas kerja. PT Sutan Vet Medika merupakan industri UMKM yang bergerak di bidang pakan hewan peliharaan. Tujuan utama penelitian adalah menganalisis tata letak dan melakukan perancangan ulang pada Sutan dengan metode Activity Relationship Chart (ARC) dan Total Closeness Rating (TCR). Pada analisis kedua metode tersebut didapatkan nilai tertinggi pada ruang produksi dengan total nilai 219 dan nilai terendah berada pada tempat istirahat karyawan dengan total nilai 30. Dari hasil perhitungan analisis dengan Total Closeness Rating (TCR) maka terdapat susunan tata letak yang lebih efisien bagi perusahaan. Dimana tata letak fasilitas tersebut mampu untuk mempermudah setiap kegiatan produksi