PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENUNJANG KEPUTUSAN REKAM JEJAK PEMELIHARAAN SARANA OPERASIONAL BERBASIS WEB PADA BLUD PUSKESMAS KECAMATAN CENGKARENG

Main Article Content

Sri Rahayu Handy Januar Permana Syahrul Mubarok

Abstract

Rekam jejak pemeliharaan suatu barang atau sarana operasional merupakan suatu hal yang sangat penting di dalam suatu instansi perusahaan. Oleh karena itu dibutuhkan adanya suatu sistem yang terkomputerisasi yang dapat membuat laporan rekam jejak pemeliharaan lebih efektif dan efisien dan diimbangi dengan sumber daya manusia yang memadai. Namun dalam pelaksanaannya, pada BLUD Puskesmas Kecamatan Cengkareng belum memiliki sistem yang dapat mencakup seluruh kegiatan pemeliharaan sarana operasional. Dikarenakan dalam proses pencatatan dan pengolahan data pemeliharaan sarana operasional masih dikerjakan secara semi komputerisasi yang menggunakan Ms. Excel dan catatan dalam sebuah buku sebagai media yang digunakan dan tentunya masih besar kemungkinan terjadinya human error. Sehingga diperlukan perancangan sistem informasi rekam jejak pemeliharaan sarana operasional yang efektif dan efisien. Penelitian ini menggunakan metode analisa PIECES (Performance, Information/Data, Economy, Control, Efficiency, Service), elisitasi kebutuhan sistem, serta pemodelan sistem dengan menggunakan UML (Unified Modelling Language) untuk menggambarkan secara visualisasi, yang selanjutnya diimplementasikan dengan bahasa pemrograman Hypertext Preprocessor (PHP) dengan basis data MySQL sebagai database yang digunakan. Dengan adanya perancangan sistem informasi rekam jejak pemeliharaan sarana operasional, dapat mempermudah bagian pemeliharaan dalam menghasilkan laporan rekam jejak pemeliharaan suatu barang atau sarana yang akurat dengan waktu yang cepat, sehingga menciptakan kinerja yang efektif dan efisien, serta dapat menunjang di dalam melakukan perencanaan kedepannya.

Article Details

How to Cite
Rahayu, S., Permana, H., & Mubarok, S. (2019). PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENUNJANG KEPUTUSAN REKAM JEJAK PEMELIHARAAN SARANA OPERASIONAL BERBASIS WEB PADA BLUD PUSKESMAS KECAMATAN CENGKARENG. Journal Sensi: Strategic of Education in Information System, 5(2), 225-239. https://doi.org/https://doi.org/10.33050/sensi.v5i2.218
Section
Articles

References

[1] Jeperson Hutahaean. 2015. Konsep Sistem Informasi Ed.1 Cet.1. Yogyakarta: Deepublish.
[2] Muslihudin, Muhammad dan Oktafianto. 2016. Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Menggunakan Model Terstruktur dan UML Ed.1 Yogyakarta: Andi.
[3] Wijayanti, Aris dan Muhammad Iqbal Baith Firdaus. 2017. Jurnal Inovtek Polbeng Volume 2 No. 1 | ISSN : 2527-9866.
[4] Gulo, Suriaman dan Roni Jhonson Simamora. 2018. Perancangan Sistem Informasi Administrasi Rawat Inap dan Rawat Jalan Pada Rumah Sakit Umum Siti Hajar : METHOMIKA Volume 2 No. 1 | ISSN : 2620-4339.
[5] Sofyan, Abdul Asep, Widia Dewi Astary. 2014. Aplikasi Pengolahan Data Delivery Order di PT. Sinarmas Industries. Jurnal Sisfotek Global Volume 4 No. 1 | ISSN : 2088-1762.
[6] Ariawan, Jesa, Sri Wahyuni. 2015. Aplikasi Pengajuan Lembur Karyawan Berbasis Web. Jurnal Sisfotek Global Volume 5 No. 1 | ISSN : 2088-1762.
[7] Sofiana, Sofa. 2017. Rancang Bangun Dashboard Administrasi Akademik Di SMK Fadilah Tangerang Selatan. Jurnal Informatika Universitas Pamulang Volume 2 No. 1 | ISSN : 2541-1004.
[8] Safitri, Rika Henda, Bunga Aulia. 2017. Optimalisasi Peran Behavioral Accounting Guna Penerapan Dalam Praktik Transfer Pricing. Seminar Nasional Akutansi dan Bisnis | ISSN : 2252-3936.
[9] Sugianto, Akhmad. 2017. Teknik Permainan Balogo dalam Layanan Bimbingan Kelompok Untuk Meningkatkan Karakter Kerja Keras Pada Siswa SMP. Seminar dan Lokakarya Nasional Revitalisasi Laboratorium dan Jurnal Ilmiah Dalam Implementasi Kurikulum Bimbingan dan Konseling.

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>